Cara Mudah Hapus Background Gambar dengan Photoshop
Cara Mudah Hapus Background Gambar dengan Photoshop - Hallo selamat siang semua! Berjumpa lagi dengan saya admin kliktutor disini dengan kumpulan tutorial termudah dan terlengkap sepanjang masa. Setelah sekian lama pusing ngerjain skripsi sampai sampai-sampai tidak punya waktu mengurus blog ini, dan akhirnya saya pun kembali memutuskan untuk lebih aktif membagikan tutorial lainnya. Baik.. dikali ini saya akan membagikan sebuah tutorial yang sangat gampang dipelajarin, tak butuh waktu lama langsung pintar,, yaitu cara menghilangkan latar belakang photo sangat gampang dengan photoshop,, sekaligus merapikan sisinya biar tidak pecah.
Photoshop merupakan salah satu aplikasi buatan Adobe yang memungkinkan kita mengedit berbagai ribuan gambar dengan hasil yang menarik dan lebih elegan. Saya sendiri sudah menggunakan aplikasi photosop lebih dari dua tahun dan berdasarkan pengalaman tersebut saya menilai bahwa photoshop adalah aplikasi pengedit gambar terbaik yang yang pernah ada. Fitur-fitur yang diberikan photoshop sangat kompleks dan sesuai dengan berbagai kebutuhan edit masyarakat masa kini. Salah satunya adalah fitur yang memungkinkan kita dapat menghapus atau menghilangkan latar belakang gambar dengan mudah. Selain itu output yang dihasilkan lebih rapi, tidak rabun maupun pecah.
Versi photoshop yang saya gukanan untuk tutorial kali ini adalah Photoshop CC 2017. Bagi anda yang belum memiliki aplikasinya, silahkan download secara gratis dari google. Banyak situs-situs yang menyediakan versi crack alias gratis namun saya tidak merekomendasikan ini. Bagi anda yang memiliki cukup uang, silahkan beli dari situs resminya langsung.
Cara Mudah Menghapus / Menghilangkan Background Gambar / Pas Photo Menggunakan Photoshop dengan Hasil Yang Lebih Rapi
- Silahkan buka aplikasi photosopnya dan tunggu beberapa saat hingga tampilan utama muncul. Jika ada peringatan action tiba-tiba muncul, klik OK saja.
- Kemudian pilih dan drag file gambar yang akan dihilangkan latar belakangnya. Caranya, drag dan tahan kemudian seret ke task bar (dibawah) ke bagian photosopnya, bawa ke halaman utama, lalu lepaskan. Cara lain, dari menu File kemudian klik Open lalu pilih gambarnya dan double klik.
- Kemudian arahkan kursor ke sudut kanan bawah, lalu klik dan tahan layer "Background" dan seret ke bawah (lihat gambar tanda panah di bawah ini).
- Setelah itu klik satu kali pada bagian "Add Layer Mask" (lihat tanda panah di sudut kanan bawah pada gambar di bawah ini), dan kemudian klik satu kali lagi pada bagian penukaran background (lihat tanda panah di sudut kiri pada gambar di bawah ini).
- Kemudian kita mulai ke proses menyelekasi. Pertama-tama, perbesar tampilan gambar agar memudahkan kita dalam menyeleksi (klik ikon zoom seperti petunjuk pada gambar nomor dua di bawah). Setelah itu klik ikon seleksi seperti petunjuk pada gambar nomor satu di bawah. Kemudian silahkan seleksi gambar secara manual perlahan-lahan dimulai dari petunjuk nomor tiga pada gambar di bawah. Seleksi seluruh badan dari ujung ke ujung (sambungkan titik pertama seleksi ke titik akhir seleksi).
- Setelah semua bagian pinggir badan terseleksi, kemudian klik kanan pada gambar area seleksi lalu pilih Make Selection kemudian klik OK.
- Setelah itu dari menu bar di atas, klik Select lalu klik Inverse. Maka semua bagian sisi gambar akan terseleksi.
- Selanjutnya klik satu kali seperti petunjuk nomor satu pada gambar di bawah. Kemudian lagi satu kali seperti petunjuk nomor dua pada gambar di bawah. Setelah itu dari keyboard pencet tombol CTRL + Backspace. Maka selamat.. latar belakang gambar akan langsung terhapus. Namun jika anda mengalami problem yaitu latar belakang tidak terhapus meskipun sudah mencet tombol CTRL + Backspace, yang perlu anda lakukan hanyalah klik satu kali pada bagian seperti petunjuk nomor satu dibawah lalu klik pencet lagi tombol CTRL + Backspace, lakukan cara ini berulang-ulang sampai berhasil.
- Setelah latar belakang terhapus, maka hasilnya akan seperti pada gambar di bawah ini.
- Setelah itu tinggal menyimpan hasil gambar yang telah terhapus latar belakangnya. Caranya, dari menu File klik Export lalu pilih Save For Web (Legacy) dan klik Save. Silahkan ini nama file dan direktori tempat anda ingin menyimpannya. Lalu klik Save.. selesai
Demikianlah tutorial kali ini yaitu cara menghapus dan menghilangkan latar belakang gambar atau pas photo dengan mudah menggunakan photoshop, saya harap petunjuk dan setiap detail tutorialnya mudah untuk diikuti, Jika anda memiliki kendala dalam mengikuti setiap stepnya, silahkan langsung tanyakan saja di kolom komentar, sebisa mungkin saya akan langsung menjawabnya. Terima kasih
Belum ada Komentar untuk "Cara Mudah Hapus Background Gambar dengan Photoshop"
Posting Komentar